Rabu, 28 April 2021

MACAM MACAM HASIL HUTAN BUKAN KAYU (HHBK)

            Hasil hutan bukan kayu (HHBK) memiliki pengertian yang beragam, hal ini tergantung dari  mana kita ingin menerjemahkannya. Pada paradigma lama, hasil hutan bukan kayu hanya didefinisikan sebagai hasil hutan ikutan atau sampingan sehingga memberikan kesan bahwa nilai dari komoditas hasil hutan bukan kayu itu sangat kecil, cenderung terabaikan dan bahkan termajinalkan.

Komoditas hasil hutan bukan kayu yang termasuk dalam kelompok batang, misalnya berasal dari beragam jenis pohon hutan, tumbuhan golongan liana, maupun famili palmae, dan bahkan terdapat juga produk turunan atau diversifikasi dari bagian pohon atau tumbuhan tersebut, seperti anyaman rotan, keranjang dan sebagainya. 

1. Kelompok hasil hutan tumbuhan dan tanaman, terdiri dari:

  • Kelompok resin misal: agathis, dammar, kapur barus, kemenyan
  • Kelompok minyak atsiri misal: gaharu, ekaliptus
  • Kelompok minyak lemak, pati dan buah-buahan misal: balam, aren, sagu, kenari
  • Kelompok tannin, bahan pewarna dan getah misal: tannin gambir, pewarna angsana, getah jelutung
  • Kelompok tumbuhan obat dan tanaman hias misal: adhas, akar teki, brotowali, anggrek bulan
  • Kelompok palma dan bamboo misal: rotan batang, babu apus
  • Alkaloid misal: kina
  • Kelompok lainnya misal: pandan, nipah 

2. Kelompok hasil hewan

  • Hewan hasil penangkaran misal: arwana irian, kupu-kupu, rusa
  • Hasil hewan misal: sarang burung wallet, madu, shedlak
  • hewan buru yang terbagi dalam: a.) kelas mamalia, b.) kelas reptilia, c.) kelas amfibi dan d.) kelas aves

MANFAAT TANAMAN TREMBESI

 

Postingan Populer